KUTIPAN: TOPI ANYAMAN BAMBU DARI TANGERANG

"Topi anyaman bambu telah membuat tempat ini terkenal di dunia. Pada 1887 saja Tangerang telah mengekspor topi 145 juta buah, terutama ke Perancis. Telah menjadi kebiasaan dalam kurun tersebut, topi Tangerang dipergunakan oleh para pekerja pelabuhan baik di Eropa maupun di Amerika, dan terutama Amerika Latin. Sejak masa pendudukan Jepang, disusul Revolusi dan kemerdekaan nasional, industri topi bambu gulung tikar dan nampaknya takkan bangun lagi untuk selama-lamanya."

Pramoedya; Jalan Raya Pos, Jalan Daendels; hal. 41



Komentar

Postingan Populer